Kado ke Liga 1, LBV Ciptakan Lagu untuk Persita

    FOTO: Ketua Umum LBV, M. Soni (topi/depan), pose bersama sejumlah anggota

    TANGERANG (BT) – Sebagai wujud kecintaan terhadap klub Persita Tangerang, komunitas supporter yang tergabung dalam Laskar Benteng Viola (LBV), menuangkan perasaannya lewat lagu-lagu dalam Album Kompilasi Pendekar Cisadane II.

    Album yang berisi kompilasi lagu-lagu ciptaan dari para supporter ini, merupakan hadiah untuk Persita Tangerang yang telah lolos ke Liga 1 Indonesia. Album kompilasi ini adalah hasil karya dari para anggota LBV, sebagai tanda bukti cinta yang nyata kepada Persita Tangerang.

    “Karya ini juga untuk menggali produktivitas pada bidang seni musik, di Laskar Benteng Viola,” ujar Ketua LBV Pusat, M. Soni, di kawasan Pasar Lama, Kota Tangerang, Minggu (29/12/2019).

    Soni mengatakan, sebanyak 9 lagu yang ada di dalam Album Kompilasi Pendekar Cisadane II. Beberapa genre musik pun hadir dalam album tersebut di antaranya pop, reggae, rock dan lain-lain.

    “Rencananya album ini akan dilaunching pada Februari 2020 mendatang,” terang Soni.

    Soni melanjutkan, Album Kompilasi Pendekar Cisadane II ini dibuat dengan harapan dan serta keyakinan dari para supporter LBV, agar Persita Tangerang dapat terus melaju di Liga 1 Indonesia dan menjadi juara. Ia menambahkan, semua lagu dalam album itu akan dibuatkan video klipnya masing-masing, dan akan ditayangkan di beberapa media sosial.

    “Beberapa lagu sudah ditayangkan para anggota LBV di media sosial miliknya masing-masing, untuk sebuah perkenalan,” jelasnya.

    Di antaranya lagu berjudul Persita Selamanya yang dinyanyikan langsung oleh M Soni sebagai Ketua LBV. Lalu ada juga lagu berjudul Hari yang Aku Nantikan, dinyanyikan Indah Sari, salah satu supporter wanita LBV, dengan aransemen oleh M Soni.

    “Cukup banyak disukai para pendengar di media sosial. Terbaru kami tampil di Youth Festival 2019 saat HUT Kabupaten Tangerang di Puspem Tigaraksa, belum lama ini. Saat itu sekaligus kami merayakan HUT ke-18 LBV dengan meniup lilin dan bernyanyi bersama,” tuturnya.

    Soni juga mengaku akan terus meningkatkan keamanan dan kedamaian antar supporter. Ia juga berkomitmen untuk membentuk supporter damai. “Kami juga selalu berkomitmen membentuk suporter yang cinta damai dan dewasa di Indonesia,” tandasnya. (Hmi)