Aparatur Kecamatan Batuceper Beri Kemudahan Layanan Administrasi Kependudukan

    Antusias warga mengurus administrasi kependudukan pada salah event kewilayah yang dilakukan aparatur Kecamatan Batuceper.

    TANGERANG – Berbagai upaya dilakukan oleh aparatur Kecamatan Batuceper untuk bisa memberi kemudahan kepada masyarakat. Salah satunya melalui kegiatan pelayanan keliling administrasi kependudukan yang menyasar hingga ke pelosok lingkungan.

    Di berbagai event yang ada di wilayah, kegiatan pelayanan keliling selalu dimunculkan. Tujuannya tak lain adalah guna memberikan kemudahan kepada masyarakat. Tidak hanya di hari kerja saja, di event itu bahkan aparatur Kecamatan Batuceper tetap melayani masyarakat dikala Sabtu atau Minggu.

    “Pada setiap event di wilayah Kecamatan Batuceper, kami selalu membuka tenda layanan administrasi kependudukan beserta perlengkapan yang dibutuhkan. Seperti yang baru-baru ini kami gelar pada acara Tasyakuran Pembangunan Kecamatan Batuceper dan Festival Budaya di Kelurahan Batusari,” terang Camat Batuceper, Katrina Iswandari.

    Menurutnya, pada layanan keliling itu jajarannya menerima pengajuan pembuatan atau perekaman e-KTP, Kartu Keluarga (KK), Kartu Identitas Anak (KIA), Nomor Induk Berusaha (NIB), akta kelahiran, akta kematian bahkan menerima pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan.  

    Camat Batuiceper, Katrina Iswandari (kanan), meninjau pelayanan administrasi kependudukan di salah satu tenda pada event kewilayahan.

    “Antusias masyarakat sangat luar biasa. Mereka datang untuk mengajukan berkas administrasi kependudukannya. Mungkin karena selama ini perekaman e-KTP hanya dapat dilakukan di kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) atau di kantor kecamatan saja.” Terang Katrina.

    Ia menambahkan, selain melayani masyarakat pada event kewilayahan, setiap seminggu sekali jajarannya rutin menggelar roadshow memberikan layanan perekaman e-KTP keliling di tujuh kelurahan yang berada di wilayah Kecamatan Batuceper.

    “Dari kegiatan itu, di setiap titik lokasi setidaknya ada sekitar 20 – 50 warga yang mengajukan perekaman e-KTP. Pastinya layanan ini sangat membantu warga yang rumahnya jauh dari kantor kecamatan atau masyarakat yang begitu sibuk menjalankan aktivitasnya setiap hari,:” tutur Katrina.

    Sementara itu Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Batuceper, Eep Ruli menuturkan, jajaran kelurahan di wilayahnya juga melakukan layanan keliling administrasi kependudukan di setiap lingkungan RW.

    “Hal itu dilakukan masih dalam upaya memberikan kemudahan layanan kepada masyarakat. Jadi setiap seminggu sekali, aparatur kelurahan secara bergilir mendatangi satu wilayah RW untuk mengumpulkan data warga yang hendak mengurus administrasi kependudukannya,” ungkap Eep.

    Ia berharap, kemudahan mengurus administrasi kependudukan yang dilakukan pihaknya dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh masyarakat. “Karena dokumen pribadi tersebut sangat penting dan dibutuhkan warga. Mulai dari urusan sekolah, kuliah, kepesertaan BPJS, ibadah haji, dan lain sebagainya,” tukas Eep. (***)