TANGERANG – Agar bisa menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD), Pemkot Tangerang diminta untuk terus menggali potensi yang ada. Seperti dari sektor retribusi parkir dan pajak kendaraan bermotor.
Hal tersebut disampaikan Ketua Komisi III DPRD Kota Tangerang, Riyanto. Ia mencontohkan, dari retribusi parkir di kawasan Bandara Internasional Soekarno – Hatta, pada tahun lalu pemkot menerima pemasukan sekitar Rp50 miliar.
Padahal menurut Riyanto, angka tersebut masih dimungkinkan untuk meningkat. “Coba didalami dan diperketat kembali. Bisa saja angka tadi masih bisa bertambah,” tutur Riyanto, ketika diwawancara di ruang kerjanya, Kamis (15/2).
Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini menambahkan, operasional parkiran bandara berjalan sehari semalam. Dalam satu hari saja, omzetnya diperkirakan bisa mencapai ratusan juta rupiah. Demikian pula halnya dengan penerimaan asli daerah yang berasal dari pajak kendaraan bermotor (PKB).
Dari sektor ini, tahun lalu pemkot baru menerima pemasukan sekitar Rp184 miliar. Nilai tersebut hanya sekitar 60 persen dari pajak yang disetorkan oleh para pemilik kendaraan. Jadi lebih dari Rp120 miliar PAD tidak diterima pemkot. “Untuk itu, perlu adanya sinetgisitas antara pemkot dengan Pemprov Banten. Supaya PAD Kota Tangerang terus dari sektor PKB bisa meningkat,” tandas Riyanto. (tam)