Turidi Sambut Baik Wacana Pilkada Tidak Langsung

    Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Turidi Susanto

    TANGERANG – Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Turidi Susanto sambut baik wacana Presiden Prabowo yang mengusulkan pemilihan kepala daerah (Pilkada) oleh DPRD, dari pemilihan langsung yang selama ini sudah digelar di Tanah Air.

    Meski demikian, menurut politisi partai Gerindra itu yang menentukan keputusan tersebut kewenanganya ada di tingkat pusat, mulai dari presiden hingga DPR-RI.

    “Ya kami DPRD kota/kabupaten se-Indonesia apapun yang diputuskan nanti kedepanya berkaitan dengan Pilkada dipilih oleh DPRD, kami menyambut baiklah,” kata Turidi saat berbincang soal wacana Pilkada tidak langsung.

    Turidi menilai, keputusan-keputusan pusat sudah pasti banyak pertimbangan. Pertimbangan ekonomi, konflik Pilkada gugatan dan sebagainya.

    “Yang pasti cost-nya juga lebih besar. Kami menyambut baik,” ucap Ketua DPC Gerindra Kota Tangerang ini, Kamis (26/12/2024).

    Lebih jauh Turidi mengungkapkan, wakil-wakil rakyat (DPRD) sebenarnya juga dipilih secara Undang-undang, dan rakyat sudah memilihnya.

    “Jadi kita hanya memilih eksekutifnya,” ucapnya.

    Turidi mengaku hingga saat ini pihaknya (Gerindra) belum ada arahan dari Ketua Umum Prabowo Subianto dan Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco, ketika ditanya terkait wacana itu.

    “Intinya apapun yang diputuskan oleh pak Presiden Prabowo, saya kira itu yang terbaik bagi rakyat Indonesia bangsa dan negara. Kita tidak bisa berandai-andai, Pilkada berikutnya masih jauh,” katanya.

    Diketahui, Presiden Prabowo Subianto mengusulkan wacana Pilkada dari pemilihan langsung ke pemilihan di DPRD, mengingat Pilkada serentak yang telah dilaksanakan memakan anggaran yang cukup tinggi dan dinilai tidak efisien.

    Usulan tersebut disampaikan Prabowo saat berpidato dalam perayaan ulang tahun (HUT) Partai Golkar di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Kamis (12/12) lalu.

    “Saya lihat negara-negara tetangga kita efisien. Malaysia, Singapura, India, sekali milih anggota DPRD, sekali milih, ya sudah DPRD itulah yang milih gubernur, milih bupati,” kata Prabowo dihadapan para petinggi partai Golkar dan undangan.