PKS-HUT-KOTA-2-page-0001

    Zaki Minta Olahraga Dijadikan Ajang Silaturahmi

    Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar (kiri), saat membuka kegiatan pekan olahraga mahasiswa Sekolah Tinggi Teknologi Mutu (STTM) Muhammadiyah, Minggu (8/3).

    TIGARAKSA – Olahraga diyakini dapat meningkatkan kebugaran jasmani dan rohani. Namun yang paling penting, mampu menjalin silaturahmi antar sesama masyarakat.

    Pernyataan tersebut disampaikan Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, saat membuka kegiatan Pekan Olahraga Mahasiswa Sekolah Tinggi Teknologi Mutu (STTM) Muhammadiyah, Minggu (8/3), di Kampus STTM Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

    “Olahraga merupakan kegiatan yang sangat baik membuat badan kita menjadi sehat. Jadi kegiatan semacam ini harus terus dilakukan oleh mahasiswa. Selain mempertahankan kebugaran, juga sebagai ajang silaturahmi dan adu ketangkasan,” kata Zaki.

    Pada kesempatan itu, Zaki membagi-bagikan kaos Persita Tangerang kepada para peserta Pekan Olahraga Mahasiswa STTM yang bisa berhasil menjawab pertanyaan Zaki dengan benar.

    Sementara itu Ketua STTM Muhammadiah Tigarakasa, Bunyamin mengungkapkan kebanggaannya kepada Pemkab Tangeraang khususnya kepada Zaki. Sebab telah banyak menorehkan prestasi.

    “Alhamdulillah, pak bupati juga sering hadir di STTM apabila diundang. Ini menunjukan beliau sangat peduli terhadap dunia akademis di Kabupaten Tangerang, khususnya di kampus ini,” ungkap Bunyamin. (kmf/tam)