TANGERANG (BT) – Jumlah yang ideal untuk penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkup Pemerintahan Kota (Pemkot) Tangerang adalah sebanyak seribu orang.
Hal tersebut diungkapkan Akhmad Lutfi, Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Tangerang, Selasa (8/10/2019).
“Idealnya seribuan untuk meliputi semua bidang,” kata Lutfi.
Lanjut ia, dalam penerimaan CPNS tahun sebelumnya, Kota Tangerang hanya mendapat kuota sebanyak 265 orang. Hal itu menurut Lutfi, jauh dari harapan yang dibutuhkan Kota Tangerang.
“Namun saya berharap tahun ini lebih besar penerimaannya,” ucap Lutfi.
Saat ini, tambahnya, Aparatur Sipil Negara (ASN) yang aktif berjumlah 8.350 orang, sedangkan yang memasuki masa pensiun setiap tahunnya mencapai 20 sampai 25 orang. (Hmi)