
TANGERANG – Pembangunan drainase dan penerangan jalan umum (PJU), akan menjadi prioritas pembangunan di Kelurahan Jatiuwung, Kecamatan Cibodas. Hal tersebut terungkap pada acara Reses I Tahun 2018 bersama Ketua DPRD Kota Tangerang Suparmi, Sabtu (17/2).
Perwakilan warga yang hadir pada kegiatan tersebut, meminta supaya Suparmi mendorong percepatan pembangunan dua infrastruktur tersebut. Mengingat sering terjadinya genangan air saat musim penghujan tiba. Seperti akhir-akhir ini.
“Masalah ini menjadi sangat penting untuk secepatnya diatasi. Yaitu dengan melaksanakan pembangunan drainase,” ungkap Suparmi, Sabtu (17/2). Permasalahan masih banyaknya wilayah yang belum mendapat penerangan, juga menjadi perhatian khusus dari politisi PDI Perjuangan ini.
Sebab kurangnya penerangan jalan lingkungan, bisa memicu terjadinya tindak kejahatan. “Drainase dan PJU menjadi skala prioritas di kelurahan ini. Apalagi pagu anggaran kedua infrastruktur ini tidak terlalu besar,” ungkap Suparmi.
Dikatakan, ia akan mendorong agar pembangunan kedua infrastruktur ini bisa direalisasikan. “Setidaknya 50 persen kebutuhan masyarakat terkait PJU dan drainase, dapat direalisasikan,” kata pimpinan DPRD Kota Tangerang ini.
Menurutnya, pemkot tidak bisa serta merta membangun seluruh kebutuhan infrastruktur yang dibutuhkan. Mengingat anggarannya yang terbatas. “Paling tidak pembangunan di kelurahan ini bisa dilakukan secara bertahap. Sebab anggaran yang tersedia harus dibagi-bagi dengan wilayah lain,” terang Suparmi.
Namun ia mengingatkan kepada warga, agar turut berpartisipasi dalam mengawasi proses pembangunan yang sedang dilaksanakan. Supaya halnya dapat maksimal sesuai yang diharapkan. “Perlu diingat, pembangunan yang dijalankan sebagian menggunakan dana dari pajak yang bapak dan ibu bayarkan. Jadi jangan sampai uang yang telah kita setorkan menjadi sia-sia. Karena pengerjaan infrastruktur yang tidak sesuai spesifikasi,” tandas Suparmi. (tam)