TANGERANG – Setelah 2 tahun lalu meluncurkan Tangerang TV, pemkot melalui Kominfo Kota Tangerang akan melaunching studio siaran Tangerang TV. Ini juga dimaksudkan, untuk membangun kreativitas para pelajar di bidang multimedia.
Bila sebelumnya Tangerang TV masih menggunakan sistem off air. Yaitu dengan menyiarkannya melalui streaming. Maka dengan dibangunnya studio baru, Tangerang dapat melakukan siaran langsung atau live streaming via chanel YouTube.
“Kami telah melakukan uji coba. Melakukan siaran perdana secara live streaming kemarin. Mengetengahkan program Talk Show,” ungkap Sekretaris Kominfo Kota Tangerang Syamsul Bahri, Jumat (1/12), di studio siaran Tangerang TV, lantai 1 gedung Puspemkot.
Melalui studio siaran tersebut kata Syamsul, ke depan Tangerang TV akan sering hadir menyapa masyarakat Kota Tangerang. Menayangkan berbagai program yang lebih fresh.
“Programnya beragam. Pastinya mengulik soal Kota Tangerang dan isu pembangunan lainnya,” terangnya. Variasi program yang ditampilkan tambah Syamsul, diharapkan diharapkan dapat memotivasi masyarakat untuk lebih mengenal daerahnya lebih mendalam.
“Peran serta masyarakat untuk turut terlibat dalam pembangunan, juga diharapkan akan semakin meningkat,” tutur Syamsul. Selain sebagai bagian dari program penyebaran informasi, keberadaan studio bertujuan sebagai wahana edukasi tentang ilmu broadcasting.
Terutama bagi pelajar dan mahasiswa. “Bisa dipakai sebagai tempat pelatihan dan praktek bagi para pelajar SMK Multimedia atau masyarakat yang berminat,” tandaanya. (hms/tam)