TANGERANG – Tangerang Child Fest warnai peringatan Hari Anak Nasional di Kota Tangerang. Acara yang digelar Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Tangerang ini berlangsung pada Sabtu (30/7/2022).
Bertempat di Plaza Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang, acara diisi dengan beragam lomba untuk anak-anak serta pembagian hadiah sekaligus penganugerahan Duta Anak Kota Tangerang.
“Hari ini pelaksanaan peringatan Hari Anak Nasional. Ini adalah intruksi Presiden RI Joko Widodo,” kata Jatmiko, Kepala DP3AP2KB Kota Tangerang, di lokasi acara.
“Jadi kita melibatkan dari oleh dan untuk anak. Yang mengisi acaranya anak-anak, perancang acara juga anak-anak, dan pembawa acaranya juga anak-anak,” imbuhnya.
Ia melanjutkan, untuk seleksi penganugerahan Duta Anak Kota Tangerang sudah dilakukan sejak bulan Februari lalu. Selain itu, ada juga booth-booth pelayanan bagi anak-anak untuk membuat Kartu Identitas Anak (KIA), vaksinasi, dan perpustakaan keliling.
“Seleksi Duta Anak Kota Tangerang sudah dilakukan sejak Februari lalu, dan hari ini kami memilih juara satu, dua, dan tiga dari 13 perwakilan per-Kecamatan di Kota Tangerang,” katanya.
Pada kegiatan hari ini juga ada beberapa pelayanan yang disediakan oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil yaitu untuk pembuatan KIA, vaksinasi dari Dinas Kesehatan, dan perpustakaan keliling dari Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah.
Adapun pemenang juara 1 Duta Anak Kota Tangerang yaitu Clara Xina Pasaribu dari Kecamatan Jatiuwung. Kata dia, suatu kebanggaan baginya menjadi Duta Anak Kota Tangerang. Ia berharap, anak-anak di Kota Tangerang dapat menjadi generasi yang berprestasi baik dalam bidang akademik dan non-akademik.
“Saya harap anak-anak di Kota Tangerang bisa berprestasi dan terbuka tidak hanya di bidang akademik, tapi juga di bidang non-akademik. Selain itu, saya harap anak-anak di Kota Tangerang dapat berpartisipasi dengan mengikuti ajang Duta Anak dan bergabung dengan Forum Anak Kota Tangerang,” harapnya. (ris/Hmi)