TANGERANG (BT) – Diki Wahyudi (21), warga Kampung Pisang RT 01 RW 14, Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, dilaporkan tenggelam di bantaran Kali Cisadane.
Korban dilaporkan tenggelam ketika terbawa arus sungai pada pukul 15.21 WIB. Sebelumnya, korban bersama 2 rekannya yakni Riki (21) dan Dika (15) berenang di sekitar lokasi kejadian sekitar pukul 15.10 WIB.
Tak lama berselang, korban bersama kedua rekannya hendak naik ke darat. Kemudian, korban yang sudah di darat tiba-tiba langsung kembali terjun berenang, dan seketika itu korban mengalami kram kaki hingga meminta pertolongan.
Kasi Kedaruratan Logistik BPBD Kota Tangerang Hambali menerangkan, ketika korban meminta pertolongan, teman korban yang berada di darat langsung melakukan upaya pertolongan.
“Sebenarnya korban sempat berhasil diraih, namun terlepas kembali dan menghilang di air,” ujarnya, Kamis (7/11/2019).
Lantaran lokasi korban tenggelam tidak jauh dari Kantor BPBD Kota Tangerang, lanjut Hambali, kedua rekan korban langsung berinisiatif melaporkan insiden yang menimpa korban.
Setelah menerima laporan, tim BPBD Kota Tangerang langsung menuju lokasi dengan menerjunkan 10 personil, 1 unit truk Rescue, 2 perahu beserta motor tempel (mopel) untuk melakukan pencarian dan penyisiran di sekitar lokasi kejadian.
Lanjut Hambali, BPBD juga telah melakukan koordinasi dengan PMI Kota Tangerang dengan menerjunkan 1 unit mobil jenazah dan 7 personil serta tim Basarnas Polsek Neglasari.
“Pencarian terus kami lakukan bersama tim dengan cara jangkar dan membuat ombak menggunakan perahu mesin,” katanya.
Namun, pencarian dihentikan sementara pada pukul 17.35 WIB disebabkan kondisi yang mulai gelap. Diketahui, hingga berita ini ditayangkan, tim gabungan terus melakukan penyisiran dan tetap standby di sekitar lokasi kejadian. (Hmi)