
TANGERANG – Berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Tangerang menggelar kegiatan santunan. Kegiatan ditujukan bagi anak-anak yatim dan para kaum duafa.
Sejumlah penerima bantuan dari kalangan pelajar tersebut, diajak berbelanja di Mal Robinson Tangerang. Mereka dipersilakan untuk mengambil barang-barang keperluan sekolah. Kepala Bappeda Kota Tangerang Said Endrawiyanto menjelaskan, para pegawai di lingkungannya langsung menjemput para penerima bantuan di rumahnya masing-masing.

“Satu persatu mereka dijemput. Kemudian diajak bersama-sama untuk berbelanja,” ungkap Said. Saat berbelanja, anak-anak dibebaskan memilih jenis produk keperluan sekolah yang diinginkan. Mulai dari sepatu, tas, buku, seragam dan alat tulis lainnya.
Bappeda menganggarkan dana Rp500 ribu bagi setiap anaknya. “Kegiatan ini kami laksanakan 4 kali ataub setiap seminggu sekali selama Ramadan,” tutur Said. Dana yang digunakan, dihimpun dari infak dan sedekah dari pegawai di lingkungan Bappeda Kota Tangerang.
“Setiap kali gajian, para pegawai kami membayar infak di Baitul Mal yang dikelola pegawai sendiri. Panitia juga menyediakan kotak amal, apabila madih ada yang mau memberi lebih,” terang Said. Dari hasil dana yang berhasil dihimpun tersebut yang kemudian digunakan untuk berbelanja bersama anak yatim dan kaum duafa.
Juga pada pelaksanaan program Tangerang Bersedekah yang rutin digelar setiap tahun, Bappeda menggunakan dana dari anggaran yang dikumpulkan pegawai tadi. “Pegawai dipersilahkan mencari data penerima bantuan di sekitar tempat tinggalnya. Atau meminta bantuan dari tokoh masyarakat setempat, terkait data warga tidak mampu,” kata Said.
Setiap kali kegiatan, Bappeda mengajak 30 anak yatim dan duafa. “Maksudnya, supaya mereka bisa merasakan kebahagiaan di bulan Ramadan ini. Apalagi lebaran tahun ini bersamaan dengan tahun ajaran baru” papar Said. Usai kegiatan, anak-anak masih diberi bingkisan makanan. Kemudian satu persatu diantar pulang kembali ke rumah masing-masing. (ads)