
KEBUMEN – Personel Batalyon Arhanud 1/1 Kostrad, melaksanakan latihan menembak senjata berat di pantai Ambal Kebumen, Jawa Tengah. Kegiatan digelar mulai pekan lalu, dipimpin langsung oleh Komandan Batalyon Letkol Arh Choirul Huda.
Dijadwalkan kegiatan berakhir pada 28 September mendatang. Menurut Huda, latihan yang dilakukan bertujuan melatih dan menguji profesionalisme dan kemampuan prajurit dalam mengoperasikan dan menembakan Alutsista baru Mistral yang didatangkan dari Perancis.
Latihan menembak senjata berat ini, berkompetisi dengan satuan-satuan Arhanud lain dari seluruh Indonesia. Menggunakan berbagai Alutsista yang memiliki berbagai karakteristik. “Diharapkan dalam latihan ini, seluruh prajurit bisa menambah kemampuan dalam menembak Alutsista tersebut,” tutur Huda.
Berikut ini adalah karakteristik Alutsista Mistral yang dibawa satuan Yonarhanud 1 /1 Kostrad. Diantaranya satu unit radar MCP, dua unit MPCV serta dua unit Atlas. Termasuk 60 personel dibawah pimpinan komandan batalyon (Danyon).
“Supaya meningkatkan kualitas prajurit menjadi semakin profesional dan tangguh. Kemudian msmpu mengawaki Alusista Mistral. Personel harus melaksanakan apa yang sudah diarahkan oleh Danyon dan Pasiops. Segera pelajari sasaran udara yang akan ditembak. Agar medapat hasil terbaik,” papar Huda.
Ia meminta, agar prajurit selalu percaya pada kemampuan diri sendiri melalui bekal berlatih. “Satu yang perlu diingat, Tuhan selalu bersama kita. Jangan lupakan pada hal yang paling utama yaitu faktor keamanan.” ungkap Huda.
Ia mengingatkan, agar prajurit tetap taat beribadah. Supaya tetap diberi keselamatan serta berhasil dan sukses dalam gelar latihan tersebut. “Di sini ada musala untuk beribadah. Juga jangan lupa untuk menjaga stamina dengan berolahraga. Agar seluruh prajurit tetap bisa menjaga moril dan semangat. Juga tidak ada penurunan kemampuan.
Untuk diketahui, pada hari ketiga latihan prajurit Yonarhanud 1/1 Kostrad telah berhasil menembak jatuh 2 sasaran pesawat tanpa awak (target drone-red). Keduanya diterbangkan oleh tim sasaran udara dengan menggunakan Alutsista MPCV dan Atlas. (ger/tam)